Jejak Karya Foto dan Desain Interior Mahasiswa ISI Yogyakarta dalam Pameran Spatio Temporal #5

Jumat, 21 Oktober 2022 | 11:48 WIB

Pengunjung menikmati pameran fotografi dan desain interior di Jogja National Museum, Yogyakarta, Rabu (19/10)


Sebanyak 10 mahasiswa program studi fotografi Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta, mengikuti pameran bertajuk 'Spatio Temporal #5' di Jogja National Museum, Yogyakarta, Rabu (19/10).

Pameran Spatio temporal #5 merupakan pameran dua tahunan yang diselenggarakan oleh Ikatan Mahasiswa Desain Interior (IMDI) ISI Yogyakarta. Pameran yang sempat diselenggarakan pada tahun 2010 ini sempat vakum karena pandemi, dan kembali diselenggarakan secara luring pada tahun ini.

Selain diikuti oleh mahasiswa Desain Interior dan jurusan Fotografi, pameran juga diikuti oleh masyarakat umum seperti pelaku UMKM dan desainer grafis.

Pengunjung menikmati pameran fotografi dan desain interior di Jogja National Museum, Yogyakarta, Rabu (19/10)

Terdapat tiga segmen dalam pameran yaitu furniture, furnising dan equipment.

Muhammad Alifat Hanani Setioko, ketua panitia pameran, mengatakan, dalam aspek interior, fotografi merupakan salah satu karya yang tergolong dalam kategori furnising.

"Karya fotografi sangat membantu untuk membuat atau membangun suasana dalam ruang. Sebab, dalam dunia interior, fotografi juga merupakan elemen yang masuk di dalamnya,” jelas mahasiswa jurusan desain interior ini kepada MATA.

Pameran Spatio Temporal #5 dibuka untuk umum hingga 23 Oktober 2022 dengan tarif pameran sebesar Rp.15.000,-.

Reporter/Fotografer : Siti Hardianti Rukmini
Editor : Mamuk Ismuntoro